Daikin Proshop Kemang merupakan salah satu pusat penjualan AC Daikin terbesar di Jakarta. Tempat ini menyediakan berbagai macam produk AC dan pemanas untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Berbelanja di tempat ini sangatlah menyenangkan karena produk yang tersedia sangat lengkap dan harganya juga cukup terjangkau.
Untuk yang tertarik berbelanja produk AC maupun produk lain dari Daikin di tempat ini sebaiknya baca ulasan berikut agar tahu tips berbelanja yang hemat seperti apa.
Tips Belanja Hemat di Daikin Proshop
Berbelanja di Daikin Proshop jauh lebih mudah dilakukan karena pembelian produk bisa dilakukan secara online melalui website resmi Daikin Proshop. Meskipun mudah untuk dilakukan tapi belanja di tempat ini harus tetap berhati-hati dan teliti agar bisa mendapatkan produk yang berkualitas.
Berikut ini beberapa tips yang bisa dicoba apabila ingin memperoleh produk murah dengan kualitas terbaik di Daikin Proshop.
Melakukan Riset Terlebih Dahulu
Sebelum memutuskan untuk membeli produk, ada baiknya untuk melakukan riset terlebih dahulu. Riset ini perlu dilakukan agar bisa mengetahui kelebihan dan kekurangan masing-masing produk Daikin yang sudah tersedia di Daikin Proshop.
Konsumen bisa melakukan riset dengan cara mengunjungi website Daikin Proshop untuk mendapatkan informasi produk yang dibutuhkan. Jika tidak, bisa juga memanfaatkan layanan customer service yang sudah disediakan Daikin Proshop.
Konsumen bisa menanyakan informasi tentang spesifikasi produk, harga dan juga keunggulan produk ke layanan customer. Dengan melakukan riset ini, konsumen bisa mendapatkan gambaran mengenai produk yang harus dibeli berdasarkan jumlah dana yang dimiliki atau sesuai kebutuhan.
Sesuaikan Dengan Kebutuhan
Setelah riset sudah dilakukan, selanjutnya tinggal memilih produk yang sesuai dengan kebutuhan. Saat memilih produk ini ada beberapa hal yang perlu diperhatikan yaitu jenis AC, spesifikasi dan fitur AC. Konsumen harus benar-benar memperhatikan jenis AC yang ingin dibeli karena tidak semua jenis AC yang disediakan Daikin Proshop Kemang bisa memenuhi kebutuhan konsumen.
Kalau konsumen menginginkan AC yang mudah digunakan dan dipindahkan sebaiknya pilih AC portable, tapi jika menginginkan AC untuk ruangan kecil maka bisa memilih AC Windows. Kalau sudah menemukan jenis AC yang tepat selanjutnya tinggal perhatikan fitur dan spesifikasi AC. Usahakan untuk membeli produk yang memiliki fitur tambahan, seperti mode hemat energi, pengaturan suhu otomatis, filter udara dan remote control.
Minta Bantuan Customer Service
Apabila konsumen merasa kesulitan untuk menemukan AC yang tepat maka tidak ada salahnya menghubungi customer service agar bisa mendapatkan bantuan dari tenaga ahli. Agar bisa mendapatkan produk yang tepat maka konsumen harus menjelaskan kebutuhan kepada customer service.
Contohnya menjelaskan informasi mengenai luas ruangan yang ingin dipasangi AC atau bisa juga memberitahukan informasi mengenai jumlah anggaran yang dimiliki. Biasanya customer service akan langsung memberikan rekomendasi produk AC yang cocok dengan kebutuhan konsumen.
Saat customer service sudah memberikan rekomendasi, konsumen sebaiknya menanyakan informasi mengenai inovasi dan teknologi yang dimiliki produk AC. Usahakan untuk memilih produk yang sudah memiliki teknologi yang dapat menghemat penggunaan energi agar biaya listrik tidak terlalu banyak.
Pertimbangkan Kebutuhan Energi
Membeli produk elektronik, baik itu AC atau pemanas harus memilih produk yang hemat energi agar menghemat biaya listrik. Konsumen bisa menanyakan informasi tentang produk yang mempunyai rating energi tinggi ke customer service.
Produk bisa dikatakan bagus apabila sudah mempunyai standar rating energi yang berlaku saat ini, seperti Seasonal Energy Efficiency Ratio atau SEER untuk AC. Semakin tinggi nilai SEER yang dimiliki produk AC maka semakin efisien penggunaan energinya.
Pastikan juga produk yang dipilih sudah memiliki teknologi inverter, produk yang mempunyai teknologi seperti ini lebih efisien dalam pemakaian energi dibandingkan dengan AC yang belum dilengkapi teknologi inverter. Karena teknologi inverter bisa mengatur kecepatan kompresor sesuai kebutuhan pendinginan sehingga konsumsi listrik tidak berlebihan.
Pahami Ketentuan Garansi Produk
Setiap membeli produk elektronik wajib untuk memahami ketentuan garansi produk sebelum memutuskan untuk membeli. Hal ini sangat penting untuk dilakukan agar konsumen bisa memenuhi persyaratan untuk garansi produk sehingga bisa mendapatkan ganti rugi dari penjual apabila produk mengalami kerusakan sebelum masa garansi habis.
Untuk bisa lebih memahami ketentuan garansi tersebut sebaiknya tanyakan informasi mengenai durasi garansi ke pihak customer service terlebih dahulu. Pastikan produk yang dibeli mempunyai periode atau durasi garansi yang cukup lama misalnya 1 tahun, 3 tahun atau bahkan lebih.
Selain itu, pelajari juga cakupan garansi, seperti syarat klaim dan juga proses klaim garansi. Pastikan syarat dan prosesnya mudah agar tidak kesulitan saat mengajukan klaim.
Baca Ulasan Produk
Konsumen harus menyempatkan diri untuk membaca ulasan produk sebelum melakukan pembelian. Ulasan atau review produk yang ada di situs website atau di media sosial bisa menjadi sumber informasi yang sangat berguna untuk konsumen.
Dari membaca ulasan tersebut nantinya konsumen jadi bisa mengetahui kualitas produk bagus atau tidak. Biasanya orang yang memberikan ulasan akan menjelaskan informasi mengenai daya tahan, materi produk dan kualitas produk secara keseluruhan.
Selain itu, pelanggan juga sering sekali membagikan informasi mengenai kinerja produk di situasi nyata dan juga memberikan pandangan mengenai kelebihan dan kekurangan produk. Jadi kalau ingin mendapatkan produk berkualitas dari Daikin Proshop Kemang sebaiknya baca ulasan pelanggan terlebih dahulu.
Manfaatkan Berbagai Macam Promo
Konsumen kalau ingin berbelanja hemat sebaiknya manfaatkan semua promo yang ditawarkan Daikin Proshop. Ada berbagai macam contoh promo yang bisa konsumen manfaatkan, diantaranya adalah promo diskon untuk member baru.
Untuk memperoleh promo ini, konsumen harus mendaftar dan berlangganan terlebih dahulu di website resmi Daikin Proshop. Setelah menjadi member, konsumen bisa mendapatkan potongan harga apabila membeli produk di Daikin Proshop.
Potongan harga yang didapatkan konsumen bisa lebih besar apabila konsumen membeli produk di waktu tertentu, misalnya membeli saat akhir tahun, hari kemerdekaan atau di hari raya agama. Biasanya pada event tersebut, Daikin Proshop sering menawarkan diskon besar-besaran untuk pembelian semua jenis produk.
Cara Aman Melakukan Transaksi Pembayaran di Daikin Proshop
Konsumen yang sudah menemukan produk panas atau AC yang tepat selanjutnya tinggal melakukan transaksi pembayaran atas pembelian produk tersebut. Konsumen yang belum pernah melakukan transaksi secara online sebaiknya pilih metode pembayaran yang sudah terverifikasi atau yang sering digunakan oleh pelanggan lainnya. Usahakan juga untuk memilih metode yang mudah digunakan agar tidak bermasalah saat melakukan pembayaran.
Salah satu contoh metode yang bisa digunakan adalah metode pembayaran melalui ATM. Konsumen yang ingin menggunakan metode ini sebaiknya berhati-hati saat memasukkan nomor rekening bank tujuan. Setelah pembayaran sudah selesai dilakukan, jangan lupa untuk melakukan konfirmasi ke pihak Daikin Proshop Kemang dan simpan bukti pembayaran.
Read More